Rabu, 27 Agustus 2008

KELAS STIMULASI JANIN DAN BAYI

Janin pun Perlu distimulasi

Stimulasi (perangsangan yang datang dari lingkungan di luar janin) penting bagi perkembangan otak, karena dapat memfasilitasi dan menstimulasi perkembangan sel-sel otak.

Sejak masih dalam kandungan pun, janin sudah dapat menerima stimulasi sederhana untuk dapat mendukung kecerdasannya kelak.

Beberapa stimulasi yang bias anda lakukan selama hamil:

- Mengajak bicara

Pada usia sekitar 26 minggu, janin sudah dapat diajak komunikasi. Maka, banyak-banyaklah mengajak anak bicara. Stimulasi ini selain penting untuk perkembangan otaknya, juga dapat mempererat hubungan antara janin dan orang tua.

- Rangsangan musik

Musik klasik dapat memberi pengaruh positif pada proses perkembangan janin. Hal ini dikarenakan adanya interaksi antara perkembangan system saraf dan lingkungan. Dari beberapa penelitian terbukti bahwa bayi yang sejak dalam kandungan sering diputarkan musik klasik, ketika lahir lebih cepat merespon atau bereaksi terhadap musik yang biasa diputarkan untuknya.

Nah tak perlu menunggu sampai si kecil lahir untuk merangsang kecerdasan otaknya. Karena lewat makanan bergizi dan rangsangan sederhana sejak dalam kandungan, Anda sudah memberi stimulasi berharga bagi kecerdasannya kelak.

dr. Asri Priyani M
sumber gambar : www.vanillajoy.com

Tidak ada komentar: